close

6 ALASAN KENAPA HARUS MEMILIH UNIVERSITAS ANDALAS MENJADI KAMPUSMU

Haii sahabat kampus impian, ingin kuliah di Universitas Andalas tapi masih ragu dan bimbang? Nah disini kami akan memberikan fakta menarik tentang Universitas Andalas atau yang sering disingkat UNAND,  yang dijamin bikin sahabat kampus impian nggak akan  mikir dua kali deh ingin masuk Unand.

Baca Juga: 6 FAKTA UNIVERSITAS SRIWIJAYA WAJIB KAMU KETAHUI

Universitas Andalas adalah salah satu perguruan tinggi negeri Indonesia yang berlokasi di perbukitan Limau Manis, Kecamatan Pauh, sekitar 15 km dari pusat kota Padang. Kampus Universitas Andalas memiliki area seluas 500 hektar.

Ini lah alasan kenapa kamu harus memilih Unand menjadi kampusmu.

1.UNIVERSITAS PERTAMA DI SUMATERA

Pada masa kolonial Belanda, Pendirian sebuah Universitas di Padang urung dilakukan karena tidak menerima izin. Adanya berbagai keterbatasan, pendirian Universitas ini juga urung dilakukan pada tahun 1948 masa Soekarno. Setelah melalui proses yang panjang dan rumit akhirnya Universitas Andalas ini diresmikan oleh Drs. Mohammad Hatta pada tahun 1956 yang pada saat itu Beliau menjabat sebagai wakil presiden

2. FAKULTAS PETERNAKAN  PERTAMA DI INDONESIA

Tidak hanya Universitas pertama di Sumatera, ternyata Unand juga mempunyai fakultas peternakan pertama di Indonesia loh. Pada tanggal 9 Oktober 1963, Unand membuka Fakultas Peternakan yang pertama didirikan di Indonesia.

3. INKUBATOR BISNIS TERBAIK

Pada tanggal 16 Juni 2014 yang lalu, Universitas Andalas meraih penghargaan sebagai Perguruan Tinggi pelaksana inkubator bisnis terbaik di Indonesia.

4. KERJASAMA DENGAN UNESCO

Wah ternyata Unand juga berelasi dengan UNESCO. Universitas Andalas menjadi tuan rumah salah satu workshop bertajuk “Building Local Government and Community Capacity to Address Social Impact of Deforestation and Land Degradation in Indonesia”. Kegiatan ini merupakan bukti kerjasama antara Universitas Andalas dengan United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO).

5. UNIVERSITAS TERTUA KE-4 DI INDONESIA

Unand merupakan universitas tertua di luar Pulau Jawa yang dibuka secara resmi pada tanggal 23 Desember 1955 oleh Wakil Presiden Mohammad Hatta. Pada saat itu, Unand adalah universitas keempat yang diresmikan oleh Pemerintah Indonesia.

6. GEDUNG YANG BERGAYA MINANG NAMUN MODERN

Inilah ciri khas kampus Unand, bangunannya memiliki arsitektur yang unik, dan merupakan kombinasi dari model atap tradisional Minangkabau (tanduk kerbau) namun struktur yang tetap bergaya modern.

Itulah alasan yang bisa kamu pertimbangkan jika ingin kuliah di kampus yang terletak di ranah minang ini. Nah jadi sahabat kampus impian bukan hanya di Pulau Jawa aja loh kampus yang bagus, di luar Pulau Jawa masih banyak kampus-kampus terbaik yang siapa tau akan menjadi kampusmu nantinya. Semoga Informasi ini bermanfaat. 

Back to top button