close

Bab 4 Masyarakat Indonesia pada Masa Praaksara, Hindu-Budha, dan Islam

A. Kehidupan Manusia pada Masa Praaksara

1. Masa Praaksara

Masa praaksara adalah zaman sebelum manusia mengenal tulisan.Zaman praaksara dimulai sejak manusia dan berakhir setelah manusia mengenal tulisan.

2. Periodisasi Masa Praaksara

Periodisasi adalah pembabakan zaman di muka bumi. Periodisasi dapat dilakukan dengan beberapa cara, diantaranya:

a. Periodisasi Secara Geologis

  • Zaman arkaikum (2.500 juta tahun yang lalu)
  • Zaman paleozoikum (340 juta tahun yang lalu)
  • Zaman mesozoikum (140 juta tahun yang lalu)
  • Zaman neozoikum (60 juta tahun yang lalu)

b. Periodisasi Secara Arkeologis

  • Zaman batu
  • Zaman logam 

c. Periodisasi Berdasarkan Perkembangan Kehidupan

  • Masa berburu dan mengumpulkan tanaman tingkat sederhana
  • Masa berburu dan mengumpulkan tanaman tingkat lanjut
  • Masa bercocok tanam
  • Masa perundagian

3. Nilai-nilai Budaya Masa Praaksara di Indonesia

Pada masa praaksara terdapat nilai-nilai budaya  dan tradisi positif yang bisa diterapkan di zaman ini, diantaranya:

  • Nilai religius (kepercayaan)
  • Nilai gotong royong
  • Nilai musyawarah
  • Nilai keadilan
  • Tradisi bercocok tanam
  • Tradisi bahari (pelayaran)

4. Nenek Moyang Bangsa Indonesia

Nenek moyang bangsa Indonesia berasal dari daerah Yunan di Cina Selatan.Mereka termasuk rumpun bangsa Austronesia yang masuk ke Indonesia secara bergelombang dan bertahap.Bangsa Austronesia yang masuk ke Indonesia disebut bangsa Melayu yang dibedakan menjadi dua macam, yaitu bangsa Proto Melayu dan bangsa Deutro Melayu.

B. Kehidupan Masyarakat pada Masa Hindu-Budha

Setelah melalui masa praaksara, masyarakat Indonesia memasuki babak kehidupan yang baru, yaitu masa Hindu-Budha.Masa ini sering juga disebut masa klasik.Bagaimanakah perkembangan masyarakat Indonesia pada masa ini?

1. Masuknya Kebudayaan Hindu-Budha di Indonesia

Ada beberapa teori mengenai masuknya kebudayaan Hindu-Budha di Indonesia, antara lain:

  • Teori waisya
  • Teori ksatria
  • Teori brahmana 
  • Teori arus balik

2. Pengaruh Hindu-Budha terhadap Masyarakat di Indonesia

Masuknya Hindu-Budha di Indonesia memberikan perubahan yang cukup besar dalam beberapa bidang. Perubahan-perubahan itu tampak dalam bidang-bidang berikut ini

  • Bidang pemerintahan
  • Bidang sosial
  • Bidang ekonomi
  • Bidang agama
  • Bidang kebudayaan

3. Kerajaan-kerajaan Hindu-Budha di Indonesia

  • Kerajaan Kutai
  • Kerajaan Tarumanegara
  • Kerajaan Sriwijaya
  • Kerajaan Mataram Kuno
  • Kerajaan Medang
  • Kerajaan Kediri
  • Kerajaan Singosari
  • Kerajaan Majapahit

4. Peninggalan-peninggalan Masa Hindu-Budha

  • Candi dan Stupa
  • Gapura
  • Petirtaan
  • Patung/Arca
  • Relief
  • Prasasti
  • Kitab

C. Kehidupan Masyarakat pada Masa Islam

1. Masuknya Islam ke Indonesia

Ada beberapa teori masuknya islam ke Indonesia. Dari semua teori tersebut diambil kesimpulan bahwa islam masuk pertama kali ke Indonesia pada abad ke-7 M dan mendapatkan bentuknya secara politik pada abad ke-13 M. Teori-teori masuknya ke Islam Indonesia antara lain:

  • Teori Mekkah
  • Teori Persia
  • Teori Gujarat

2. Persebaran Islam di Indonesia

Islam saat ini menjadi agama mayoritas di Indonesia. Hal ini disebabkan massifnya persebaran islam. Persebaran islam di Indonesia sendiri melalui beberapa cara. Cara-cara tersebut antara lain:

  • Perdagangan
  • Pernikahan
  • Pendidikan 
  • Kesenian

3. Pengaruh Islam terhadap Masyarakat di Indonesia

Masuknya Islam di Indonesia memberikan pengaruh yang cukup besar dalam beberapa bidang.Pengaruh-pengaruh itu tampak dalam perubahan di bidang-bidang berikut ini:

  • Bidang politik
  • Bidang sosial
  • Bidang agama
  • Bidang kebudayaan

4. Kerajaan-Kerajaan Islam di Indonesia

  • Kesultanan Samudra Pasai
  • Kesultanan Aceh Darussalam
  • Kesultanan Demak
  • Kesultanan Banten
  • Kesultanan Makassar (Gowa-Tallo)
  • Kesultanan Mataram
  • Kesultanan Ternate dan Tidore

5. Peninggalan Sejarah Masa Islam di Indonesia

  • Masjid
  • Keraton
  • Makam
  • Kaligrafi
  • Karya sastra
  • Seni tari
  • Debus
  • Sekaten dan Grebeg
Back to top button

Pemblokir Iklan Terdeteksi

Silakan untuk Menonaktifkan Adblocker ya, agar bisa mengakses semua layanan ini secara gratis!