Mengenal jurusan langka Ilmu Keluarga dan Konsumen
Apa itu jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen?
Kamu tau ga di Indonesia ada jurusan yang belajar tentang ilmu keluarga? jadi di Institut Pertanian Bogor ada yang namanya Ilmu Keluarga dan Konsumen. Dan jurusan ini cuma ada satu di Indonesia loh.
Jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen adalah bidang studi yang mempelajari tentang keluarga, konsumen, dan hubungan dengan lingkungan sosial, ekonomi, dan budaya. Jurusan ini fokus dalam mengkaji dan memahami aspek-aspek kehidupan sehari-hari seperti perkembangan anak dan keluarga. Itu sebabnya, mahasiswa jurusan ini sering disebut Istri atau Suami bersertifikat.
Baca Juga: 15 Prospek Kerja Jurusan Kuliah Sistem Informasi
Tujuan dari jurusan ini adalah untuk menghasilkan lulusan yang mampu memahami dinamika keluarga dan konsumsi, serta mampu memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan konsumen.
Sejarah Ilmu Keluarga dan Konsumen
Jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen berawal ketika IPB membuat kelompok kerja yang mengkaji dan merancang program pendidikan di bidang pengembangan keluarga dan pemberdayaan masyarakat di bawah pimpinan Prof. Dr. R. Tjitrosomo pada tahun 1974.
Pada awalnya jurusan ini termasuk ke dalam Departemen Gizi Masyarakat dan Sumberdaya Keluarga (GMSK) yang kemudian berkembang menjadi jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen di Fakultas Ekologi dan Manusia. Kemudian secara resmi didirikan pada tahun 2005, dan di tahun 2013 sudah terakreditasi A.
Mata Kuliah
Mata kuliah yang dipelajari dari jurusan Ilmu Keluarga dan konsumen di antaranya Pengembangan Karakter, Konsultasi dan Bimbingan Keluarga, Pengantar Psikologi, Pengantar Manajemen, Pemasaran Sosial, dan mata kuliah lainnya.
Prospek kerja
Prospek kerja dari jurusan ini cukup beragam, di mana lulusannya dapat bekerja di beberapa sektor industri, di antaranya:
- Konsultan keluarga
Lulusan Ilmu Keluarga dan Konsumen dapat bekerja sebagai konsultan keluarga, memberikan nasihat dan bimbingan kepada keluarga dalam berbagai aspek kehidupan, seperti manajemen keuangan keluarga, pola asuh, dinamika keluarga, dan komunikasi keluarga.
- Peneliti
Banyak lulusan Ilmu Keluarga dan Konsumen yang berkarir sebagai peneliti di lembaga penelitian, universitas, atau perusahaan riset pasar. Mereka melakukan penelitian tentang aspek-aspek kehidupan keluarga dan konsumsi untuk menghasilkan wawasan baru dan memberikan rekomendasi kebijakan.
- Pengembangan Produk dan Layanan
Lulusannya juga dapat bekerja di sektor swasta, terutama di industri yang berhubungan dengan produk atau layanan untuk keluarga dan konsumen. Dan dapat terlibat dalam pengembangan, pemasaran, dan manajemen produk atau layanan yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan keluarga dan konsumen.
- Pendidik
Lulusannya juga dapat menjadi pendidik atau pengajar di perguruan tinggi, sekolah menengah, atau lembaga pendidikan non-formal. Mereka dapat mengajar mata pelajaran terkait dengan ilmu keluarga, pendidikan keluarga, manajemen rumah tangga, atau aspek-aspek lain yang terkait dengan bidang studi tersebut.
Nah, Jadi itu penjelasan terkait jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen. Apa kamu tertarik masuk jurusan ini??